Acara Class Meeting yang diselenggarakan Divisi Olah Raga OSPP (Organisasi Santri Pondok Pesantern) UII Yogyakarta berjalan cukup baik. Perlombaan yang pertama adalah lomba futsal. Bermain di lapangan berdebu alias depan asrama pondok pesantren tak menciutkan angkatan 2009. Kami (2009) turun pada league kedua, setelah pertandingan angkatan 2010 melawan 2012 (11/05).

Sore itu kami bertanding melawan angkatan 2008, mas Ahmad Muflihin dan Cs. Tetapi karena angkatan 2008 tidak hadir, dan hanya ada beberapa saja maka terpaksa kami dinyatakan juaranya. Dengan kata lain angkatan 2008 di diskualifikasi. Untuk itu kami bertanding melawan angkatan 2011.

Jalannya Pertandingan
Dengan kombinasi pemain yang lumayan apik, angkatan 2009 meladeni permainan 2010. Dengan memasang saudara Udin Paul sebagai striker rupanya tak sia-sia, dua gol dipersembahaknnya untuk  angkatan 2009. Satu gol lagi dipersembahkan oleh saudara Zaini Aziz, yang sering disandingkan  dengan Hernadez, striker klub Manchester United.

Gawang 2009 bukan sepi dari teror dan bombardir pihak lawan. Hanya saja, pertahanan yang dilakukan oleh saudara Ady Guswady begitu kokoh. Sehingga tak ayal serangan lawan sering kali kandas. Sedangkan saudara Amir Hamzah bekerja sebagai penyerang sayap, dan menymbang beberapa asis pada pertandingan kala itu.

Pada babak pertama, kami unggul 2 gol tanpa balas. Dengan diwasiti saudara Fadhal Fazri laga babak kedua semakin seru. Alih-alih ingin membalas ketertinggalan, angkatan 2011 malah kebobolan untuk ketiga kalinya. Tendangan saudara Ahmad Zaini Aziz tak mampu dibendung bek lawan, bola pun masuk lewat sela-sela kaki, dan masuk tepat kearah gawang.

Hingga peluit babak kedua dibunyikan tak ada lagi gol yang tercipta. Angkatan harus puas dengan  kemenangan 3 - 0 atas angkatan 2011 tanpa balas. Dengan kemenagan ini, angkatan 2009 telah di tunggu adik angkatannya di babak final, yaitu oleh angkatan 2010.

“Ini modal yang cukup bagus bagi kami, semoga dengan kemenangan ini kami mampu tampil lebih baik lagi di laga final.. dan tentunya diperkuat lagi dengan hadirnya beberapa pemain berkelas kami...” kata Udin Paul. Memang pertandingan tadi sore tanpa diperkuat oleh Syaifulloh Yusuf dan Samsul Zakaria. Dua pemain ini terkenal dengan gocekan dan tendangan mautnya.

--------------------

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mampir di blog sederhana ini. Jangan lupa, biar cakep dan cantik silakan ninggalin satu atau dua patah kata. Apa pun komennya boleh, yang penting sopan dan tdk promosi.

Amir Hamzah Copyright © 2009 - 2015 | Template : Yo Koffee | Design By : Designcart | Modif By : amirisme