Suatu hari seorang petani menemukan telur burung elang. Setelah di bawa pulang, sang petani meletakan telur burung elang itu di kandang ayam bersama telur ayam yang lainnya. 

Beberapa hari kemudian telur elang itu menetas, Si Elang kecil tumbuh dan menikmati dunia sekitarnya, dia berjalan seperti induknya, Si Ayam. Ia mematuk-matuk makanan seperti saudara-saudaranya dan bermain dengan ayam-ayam yang lainnya.

Sewaktu ayam itu sudah menjadi dewasa, dia melongok ke atas langit dan melihat ada sebuah makhluk terbang membelah langit dengan gagahnya, elang dewasa itu bertanya kepada orang tuanya, "makhluk pakah itu bu?.."

Induknya menjawab, "oh itu raja dari segala raja burung, namanya burung elang, kita hanya seekor ayam tidak mungkin bisa terbang seperti itu.”

Hingga ajal menjemputnya, Si Elang tersebut mati sebagai ayam. 

Buku : Happiness Inside
Penulis : Gobind Vashdev

--------------------

Amir Hamzah Copyright © 2009 - 2015 | Template : Yo Koffee | Design By : Designcart | Modif By : amirisme