Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, akan memberikan dana insentif kepada guru pendidikan anak usia dini (PAUD) sebesar Rp1,2 juta per tahun.

"Pemberian dana insentif kepada guru PAUD, akan diberlakukan mulai tahun 2013," kata Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany, di Tangerang, Sabtu.

Airin mengatakan dana insentif tersebut akan diberikan kepada 500 guru PAUD dari total 967 guru yang ada di Kota Tangerang Selatan.

Nantinya, guru yang tidak menerima dana insentif dari Pemkot Tangerang Selatan, akan diberikan melalui bantuan dari Pemprov Banten.

Airin juga diberikan penobatan sebagai Bunda Pendidikan Anak Usia Dini karena kepedulian dalam dunia pendidikan oleh kementrian pendidikan dan kebudayaan.

"Airin mendapatkan penobatan dari kementrian pendidikan dan kebudayaan sebagai bunda PAUD dari total 133 orang yang diberikan se-Indonesia," kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, Mathoda.

Mathoda menjelaskan, perhatian Airin dalam PAUD adalah dengan menambah dari 10 unit kini berkembangan menjadi 161 unit dengan jumlah tenaga pengajar 942 guru dan 6.878 peserta didik.

Banyaknya PAUD di Kota Tangerang Selatan, terang Mathoda, membuat masyarakat jadi mengerti arti pentingnya pendidikan usia dini bagi anak yang hendak memasuki usia sekolah formal.

"Perkembangannya sangat signifikan karena Pemkot Tangerang Selatan memang memperhatikan pendidikan dari tingkat dini hingga atas," katanya.

sumber : 
http://www.antaranews.com/berita/338449/guru-paud-di-tangsel-dapat-rp12-jutatahun
--------------------

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mampir di blog sederhana ini. Jangan lupa, biar cakep dan cantik silakan ninggalin satu atau dua patah kata. Apa pun komennya boleh, yang penting sopan dan tdk promosi.

Amir Hamzah Copyright © 2009 - 2015 | Template : Yo Koffee | Design By : Designcart | Modif By : amirisme